JAYAPURA, wartaplus.com – Seorang remaja di Jayapura, berinisial BS (18) nyaris menjadi bulan bulanan amuk warga, setelah tertangkap tangan merampas tas milik seorang ibu, Hendara Balandina Kambu, di jalan Gang Soka II, Waena, Kota Jayapura, Papua, Rabu (4/3) siang.
Anggota Polsubsektor Heram yang menerima laporan warga langsung mendatangi lokasi kejadian dan mengamankan pelaku beserta barang bukti hasil rampasannya.
Kapolsubsektor Heram Iptu Frits Nadek menjelaskan, perampasan terjadi usai korban pulang berbelanja. Ketika itu, dirinya sedang melintas di gang Soka, dan tiba tiba pelaku yang beraksi seorang diri langsung merampas tas milik korban dan melarikan diri.
"Korban yang spontan kaget lantaran tas di rampas, langsung teriak meminta tolong, warga sekitar yang mengetahui itu langsung mengejar dan mengamankan pelaku dan barang bukti," jelas Nadek. Beruntung aparat kepolisian segera tiba di lokasi dan mengamankan pelaku dari amukan warga
Nadek menambahkan, saat ini pelaku telah diamankan di Mapolsek Abepura guna pemeriksaan lebih lanjut. Selain barang bukti tas milik korban yang diamankan, Polisi juga menyita satu pucuk senjata tajam jenis sangkur.
"Pelaku sudah mengakui perbuatannya dan pelaku sendiri akan diproses sesuai hukum yang berlaku," kata Nadek.**