Rakernas Siwo Putuskan 10 Cabor di Porwanas Jawa Timur

Rakernas SIWO PWI di Banjarmasin bahas terkait pelaksanaa Porwanas 2020/Albert

BANJARMASINwartaplus.com -  Rapat kerja Nasional  Seksi Wartawan Olahraga (Rakernas SIWO) yang berlangsung di Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu (8/2) menetapkan 10 cabang olahraga pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2020 di Malang Raya, Jawa Timur.

Porwanas akan akan dihelat  1-6 September 2020, juga termasuk dua kategori lomba ketangkasan jurnalis. 

Agenda Rakernas SIWO PWI itu, sudah diputuskan oleh tuan rumah Porwanas melalui paparan dari Pemprov dan SIWO PWI Jatim. 

Ketua Siwo PWI Jawa Timur, Erwin Muhamad mengatakan, selaku tuan rumah, pihaknya sudah menyiapkan akomodasi, transportasi, venue, konsumsi dan seluruh keperluan terkait Porwanas.

Erwin mengatakan bahwa selain pertandingan prestasi itu, juga ada dua cabang olahraga tradisional yang akan dilombakan yakni sumpitan dan balap bakiak. Sementara dua lomba lainnya yang diikutsertakan yakni lomba karya tulis dan lomba foto Jurnalistik.

“Untuk lomba olahraga tradisional diperuntukkan bagi pengurus PWI dan anggota Siwo yang tidak bertanding di cabang olahraga pokok. Tetapi juga terbuka untuk seluruh kontingen dari seluruh Indonesia,” kata Erwin.

Untuk diketahui bahwa sepuluh cabang olahraga yang akan dipertandingkan adalah atletik, biliar, boling, bridge, bulutangkis, catur, futsal, sepak bola, tenis dan tenis meja.

Lanjut dia, untuk omba olahraga tradisional diperuntukkan bagi pengurus PWI dan anggota Siwo yang tidak bertanding di cabang olahraga pokok. Tetapi juga terbuka untuk seluruh kontingen dari seluruh Indonesia

Porwanas kali ini akan memperebutkan 28 medali emas dari 10 cabang olahraga yang digelar selama 5 hari. Selengkapnya, ini cabang olahraga dan nomor-nomor yang dipertandingkan.

Cabang atletik mempertandingkan dua nomor dengan dua medali emas yakni Lari 3.000 meter untuk atlet usia 40 tahun ke atas dan jarak 5.000 meter untuk usia 27-39 Tahun

Cabang biliar, memperebutkan 5 medali Emas yakni untuk nomor bola 9 tunggal 27 tahun, bola 9 ganda, bola 9 beregu, bola 8 tunggal dan bola 8 ganda.

Bulutangkis menyediakan 3 medali emas, untuk perseorangan (ganda) 27 – 39 tahun, perseorangan (ganda) 40 tahun ke atas dan  beregu dengan total usia.

Catur menyediakan 2 medali emas untuk nomor perseorangan (catur cepat) 27 tahun, dan beregu (catur cepat) 27 tahun.

Bridge juga menyiapkan dua medali emas, untuk pasangan 27 tahun dan kawan empat 27 tahun. Tenis meja memperebutkan 3 medali emas untuk nomor-nomor perseorangan (tunggal) 27-39 tahun dan perseorangan (tunggal) 40 tahun ke atas, dan beregu total usia.

Sepakbola hanya mempertandingkan satu kategori  untuk tim usia 27 tahun ke atas. Futsal kembali mempertandingkan dua kategori usia yakni 27-35 tahun dan 40 ke atas.

Cabang tenis lapangan memperebutkan 3 medali emas untuk perseorangan (ganda) usia 27 – 39 tahun dan perseorangan (ganda) 40 tahun ke atas serta beregu total usia.

Cabang bowling yang akan dipertandingkan di Surabaya akan memperebutkan 5 medali emas untuk nomor perseorangan 27 tahun dan ganda trio master.

Ada beberapa masukan tentang penambahan dan pengurangan nomor lomba dalam Rakernas ini masih dipertimbangkan oleh tuan rumah.

"Karena ini adalah haknya tuan rumah, maka semua usulan akan dipertimbangkan dan jika memungkinkan untuk dilaksanakan akan diinformasikan segera,” kata Ketua Siwo Pusat, Ariwangsa.**