SENTANI - Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di jalan raya Sentani-Abepura, tepatnya di Kampung Asei Kecil, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Rabu (20/11) pagi.
Akibat kecelakaan tersebut, sang sopir atas nama Rifaldi (20) warga Kampung Yanama Arso Pir 1, Kabupaten Kerom meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kasat Lantas Polres Jayapura, AKP Andika Purba yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, kecelakaan terjadi karena kendaraan yang dikemudikan Rifaldi (20) melaju dengan kecepatan tinggi dan tidak dapat dikendalikan saat tiba di lokasi kejadian.
“Kecelakaan ini terjadi karena korban yang kurang hati-hati dalam berkendara. Dimana korban memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi dan hilang kendali sehingga menabrak pembatas jalan lalu jatuh kedalam jurang,” kata Kasat Lantas Polres Jayapura, AKP Andika Purba kepada Wartaplus.com, Rabu (20/11) siang.
Kasat Lantas menduga korban meninggal akibat tertindis bak truk, karena hasil pemeriksaan di RS. Dian Harapan juga menyebutkan bahwa korban mengalami benturan pada dada sehingga mengeluarkan darah dari mulut.
“Dugaan kita korban meninggal tertindis truk, karena saat mobil jatuh ke dalam jurang, korban juga terlempar keluar lewat kaca depan dan tertimpa bak truck, sempat dilarikan ke rumah sakit Dian Harapan namun nyawa pengemudi tidak dapat tertolong,” terangnya.
Sementara untuk kendaraan milik korban masih berada di lokasi kejadian dan menunggu untuk ditarik menggunakan kendaraan yang lebih besar.
“Sejak pagi kita sudah berupaya mengevakuasi kendaraan korban dengan truck derek, namun tidak dapat ditarik dengan beban yang sama, sehingga harus menggunakan alat berat. Truck mengalami kerusakan pada kaca depan dan samping pecah, ringsek pada body bagian depan, “ tandasnya.**