SENTANI - Sebanyak 87 pengungsi asal Medan Sumatera Utara dipulangkan ke Wamena menggunakan pesawat hercules milik TNI Angkatan Udara dari Base Ops Lanud Silas Papare Jayapura, Kamis (10/10) pagi.
Puluhan warga Medan Sumatera Utara yang pulang ini didominasi oleh anak-anak dan wanita ini dikawal langsung oleh Kepala Dinas Sosial Sumatera Utara menuju Wamena.
" Tadi malam informasi yang kami terima ada 133 orang yang akan pulang. Tapi pagi ini yg pulang hanya 87 orang, sementara lainnya memilih untuk bertahan di Jayapura. Rata-rata yang pulang ini adalah anak-anak dan wanita," kata Komandan Lanud Silas Papare Jayapura, Marsma Tni Tri Budi Santoso, di Sentani (10/10) pagi.
Danlanud berharap dengan kembalinya 87 pengungsi ini mendorong pengungsi lainnya yang ada di Sentani dan Kota Jayapura untuk segera kembali ke Wamena.
" Kita harap ini menjadi dorongan bagi pengungsi lain yang ada di Sentani dan Jayapura untuk kembali. Begitupun dengan pengungsi yang masih berada di kampung halamannya untuk segera kembali ke Wamena karena kondisi saat ini sudah aman dan kondusif," jelasnya.
Danlanud menghimbau kepada pengungsi yang ingin pulang ke Wamena untuk mendaftarkan nama maupun paguyubannya di Base Ops Lanud Silas Papare Jayapura agar difasilitasi untukbkembali ke Wamena dengan pesawat hercules yang disediakan.
" Kita himbau pengungsi yang mau kembali ke Wamena untuk mendaftar terlebih dahulu di Base Ops Lanud Silas Papare. Kita akan fasilitasi pengungsi yang kembali ke Wamena dengan pesawat Hercules yang sudah disiagakan," tutupnya.