JAYAPURA – Cuaca cerah di wilayah Oksibil sejak pagi tadi dimanfaatkan tim SAR gabungan untuk melanjutkan pencarian helikopter MI-17, yang kini telah memasuki hari kesebelas. Sayangnya pencarian yang dilakukan hingga sore hari belum juga membuahkan hasil
Pencarian melalui udara melibatkan dua heli bell 412 milik TNI AD, satu heli jenis AS 350 milik penerbangan sipil dan pesawat CN235 MPA milik TNI AU.
Wakapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Inf Dax Sianturi, mengatakan, satu heli bell 412 dan satu heli AS 350 melakukan pencarian di wilayah Oksibil. Sementara satu helli bell 412 dan pesawat CN245 MPA melakukan pencarian dari Sentani menuju Oksibil.
“Heli bell 412 dengan nomor registrasi HA 5177 dan heli AS350 melakukan pencarian di wilayah Oksibil. Sementara heli bell 412 nomor registrasi HA 5185 yang terbang dari Lanud Silas Papare melakukan pencarian di wilayah Lereh, Senggi dan Distrik Airu, Kabupaten Jayapura, kata Wakapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Inf Dax Sianturi di Kota Jayapura, Senin (8/7) sore.
“Sementara pesawat CN235 MPA melakukan pencarian dengan rute Sentani – Oksibil sebanyak satu sorti, namun hingga Senin siang belum ada tanda-tanda keberadaan helikopter MI-17 yang hilang kontak,” sambungnya.
Untuk pencarian darat, Dax menyampaikan bahwa fokus pencarian masih dilakukan di sekitar Distrik Oksop, Okbape, Weime dan Okaom. Sedangkan pencarian di Kabupaten Jayapura dilakukan ke arah Kampung Tangen, Distrik Airu.
“Meskipun pencarian hari ini berjalan intensif, namun sampai dengan Senin sore hasil pencarian baik melalui udara maupun darat belum menemukan tanda-tanda keberadaan Helly MI 17 yang hilang kontak,” tandasnya.