MANOKWARI- Menerima pengaduan dari mama-mama Papua penjual pinang di Kota Sorong, Papua Barat, Fraksi Otsus DPR Papua Barat temui mereka untuk mendengar langsung permasalahan tersebut.
Ketua Fraksi Otsus DPR Papua Barat Yan Anthon Yoteni mengemukakan bahwa mama-mama Papua yang kerap menjual pinang di sekitar kompleks Tio, Kota Sorong.
Larangan itu, kata Yoteni melalui edaran surat oleh Wali Kota Sorong. "Ada edaran surat dari wali kota Sorong kepada mama-mama Papua penjual pinang, maka mereka mengadu kepada kami" ungkap Yoteni melalui sambungan telepon, Minggu (10/2).
Agar ada solusi atas persoalan yang dihalami mama-mama Papua penjual pinang itu, Yoteni dan anggota fraksi lainnya Frida Kelasin sudah tatap muka langsung dengan mama-mama Papua tersebut.
Tidak sampai disitu, tambah Yoteni, fraksi otsus DPR Papua Barat akan menemui Wali Kota Sorong untuk segera ada solusi kepada mama-mama Papua ini. *