JAYAPURA, - Tim Mabes TNI yang dipimpin Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Panglima TNI mengunjungi Papua, guna memantau kesiapan pelaksanaan pilkada serentak di Bumi Cenderawasih. Dimana akan digelar Pilkada Gubernur dan Pilkada di tujuh Kabupaten.
Dalam rapat dengan pemerintah Provinsi Papua di Sasana Karya kantor Gubernur Dok II Jayapura, Selasa (6/3) kemarin, Tim Mabes melakukan pengumpulan data dari berbagai pihak terkait kesiapan pelaksanaan Pilkada antara lain dari penyelenggara pilkada (KPU Bawaslu), Polda, Kejaksaan, Kodam Cenderawasih, Lantamal X, dan Lanud Jayapura.
Rapat dipimpin oleh Sekertaris Daerah Provinsi Papua, Hery Dosinaen. Dalam laporannya Hery menyampaikan bahwa sampai saat ini tidak ada laporan laporan mendesak terkait persiapan pelaksanaan pilkada serentak di Papua.
"Sejauh ini semuanya masih berjalan aman dan lancar," katanya.
Hery juga memastikan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Papua dapat menjaga netralitasnya sebagai pegawai.
Koorsahli Panglima TNI Mayjen TNI Wardiyono dalam arahannya menekankan agar fungsi Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) dapat dimaksimalkan termasuk di Polres dan Kajari.
"Selain itu, Polri dan TNI di wilayah Papua harus dapat melindungi pihak penyelenggara dan kandidat sesuai dengan pedoman PKPU serta tidak merugikan pihak manapun," tekannya.
Wardiyono menambahkan jika diperlukan, TNI pun dapat mengajukan anggarannya sendiri kepada pemerintah daerah untuk pelaksanaan pilkada serentak dan hal tersebut dipayungi hukum, namun dapat pula tergabung dengan polda setempat. [Riri]