Hendak Memasang Tiang Portal, Pria ini Tewas Tersetrum Listrik

Net

WARTAPLUS - Lima orang petugas keamanan (Security) di Perumahan Banjaran Residence, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, Depok, Jawa Barat tersengat aliran listrik saat mendirikan tiang portal pada Rabu malam, 29 Agustus 2018.

Akibat peristiwa ini, satu di antaranya tewas dengan kondisi luka bakar cukup parah dan tertimpa tiang.

Kasubag Humas Polresta Depok, Iptu Made mengungkapkan, kejadian bermula ketika salah satu dari korban, yakni M. Sobri meminta bantuan pada keempat rekannya yakni, Agus, M Robby, Encep Saifudin dan M Irsyad untuk memasang tiang portal di gerbang utama perumahan tersebut sekira pukul 21:00 WIB.

"Pada saat ke lima orang tersebut mendirikan tiang portal, tidak disengaja tiang menyentuh kabel listrik yang melintang tepat di atas pintu gerbang perumahan. Kemudian kelima korban tersengat listrik mengakibatkan satu meninggal dan tiga orang lainnya luka-luka dibawa ke RS Bina Husada Cibinong. Sedangkan satu orang lagi selamat tanpa luka," kata Made saat dikonfirmasi wartawan pada Kamis 30 Agustus 2018.

Korban meninggal akibat kejadian ini adalah M. Sobri, 40 tahun. Nyawa korban tak tertolong setelah sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat. "Jasad korban rencananya akan dimakamkan hari ini. Dugaan sementara penyebab kematiannya karena tersengat listrik," kata Made

Namun guna penyelidikan lebih lanjut, kasus itu kini ditangani Polsek Cimanggis.