WARTAPLUS - Pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno akan melakukan tes kesehatan pada Senin, 13 Agustus 2018, di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Sandiaga mengaku berat badannya turun sebanyak tiga kilogram.
Selama persiapan deklarasi calon presiden dan wakil presiden, Sandiaga mengaku tidak memiliki waktu untuk istirahat dan kurang tidur. Sandiaga juga mengaku bahwa sudah hampir tiga hari mengalami turun berat badan.
"Berat badan saya kurang tiga kilo. Jadi hari ini saya makan banyak untuk menormalkan berat badan. Alhamdulillah sedikit naik dan sekarang mau puasa selama 12 jam untuk persiapan besok," ucap Sandiaga Uno di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Minggu, 12 Agustus 2018.
Sandiaga juga mengatakan bahwa dirinya kini sudah mendapatkan tidur yang cukup. Ia juga mengaku bahwa rangkaian tes kesehatan ini sudah pernah dirasakan, saat menjalani tes kesehatan di Pemilihan Kepada Daerah DKI Jakarta tahun kemarin.
"Rangkaian tes ini sudah pernah saya jalani saat pilkada kemarin. Jadi saya akan fokuskan untuk istirahat yang cukup, nutrisi yang cukup," tambahnya.
Sandiaga juga berharap agar tes kesehatan yang akan ia tempuh esok hari bersama Prabowo Subianto, akan berjalan dengan lancar.