SENTANI,– Ketua DPW Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Provinsi Papua, Mathius Awoitauw mengungkapkan bahwa dalam pemilihan anggota legislatif tahun 2019 mendatang, pihaknya telah menargetkan untuk tampil sebagai peraih kursi terbanyak di DPRD Kabupaten Jayapura.
“Untuk Kabupaten Jayapura ketua DPRD harus tetap dari partai Nasdem, kita ingin meraih 10 atau 12 kursi di DPRD,” kata Mathius kepada pers di Sentani, Rabu (11/7).
Sementara untuk anggota DPR Papua, Mathius menyampaikan bahwa pihaknya menargetkan 10 kursi di DPRP. “Target kita di DPRP itu minimal 10 kursi, begitu juga di 29 Kabupaten/Kota di Papua 10 kursi di DPRD,” ujarnya.
Dikatakan, secara nasional, Partai Nasdem menargetkan untuk masuk dalam posisi 3 besar peraih suara terbanyak. “Ini sesuai target kita secara nasional yakni masuk 3 besar di DPR RI, DPR Papua, dan DPRD kabupaten/Kota se-Indonesia, dan kita akan kerja untuk meraih itu,” ucapnya.
Lanjut Mathius, di pemilihan legislatif 2019, partai Nasdem akan membuat sedikit perubahan dengan menempatkan orang-orang baru yang siap bekerja untuk pembangunan Papua dan Indonesia. “Memang ada beberapa muka lama, tapi rata-rata orang baru yang kita usung. Biar rakyat yang memilih. Tapi pada dsarnya orang baru ini sudah teruji dan siap bekerja,” tegasnya.
“Keterwakilan perempuan juga kita prioritaskan dengan memberikan 30 %, jadi semua sudah di akomodir,” sambungnya.
Meski semua calon sudah ada, Matius menyampaikan bahwa partai Nasdem baru akan mendaftar ke KPU pada tanggal 16 Juli mendatang secara serentak. “Nama-nama calon sudah ada, tapi partai Nasdem baru akan mendaftar tanggal 16 Juli secara serentak se-Indonesia,” jelasnya. *