Komisioner KPU Papua menandatangani berita acara pleno hasil rekapitulasi penghitungan suara Pilgub Papua/Andi Riri
JAYAPURA, - Pasangan petahana Lukas Enembe - Klemen Tinal (LUKMEN) unggul dalam Pemilihan Gubernur Wakil Gubernur Provinsi Papua periode 2018 - 2023, sebagaimana hasil rekapitulasi penghitungan suara oleh KPU provinsi Papua yang berlangsung di hotel Grand Abe Jayapura, Senin (9/7) malam.
LUKMEN yang diusung partai demokrat, golkar
dan tujuh parpol lainnya ini unggul dengan perolehan suara sebanyak 1.939.539 (67,54 persen). Jumlah ini sangat jauh mengungguli pasangan Jhon Wempi Wetipo - Habel Melkias Suwae (JOSUA) yang diusung PDIP dan gerindra yang hanya memperoleh suara sebanyak 932.008 (32,64 persen).
Adapun total suara sah adalah sebanyak 2.871.547 (84,18 persen), suara tidak sah, 8.954 suara dari total DPT 3.411.217
Hasil rekapitulasi penghitungan suara ini ditandai dengan penandatanganan Berita Acara oleh KPU serta saksi dari pasangan calon yang hadir yakni pasangan LUKMEN
Berdasarkan pantauan wartaplus.com, pleno yang dimulai sejak Minggu (8/7) kemarin berlangsung aman dan lancar meski tidak dihadiri oleh saksi dari pasangan JOSUA yang memilih walk out saat pembukaan pleno kemarin. Dalam pleno juga sempat beberapa kali skors karena ada beberapa kabupaten yang belum melengkapi datanya.
Ketua KPU Papua, Theodorus Kossy menyatakan, hasil rekapitulasi ini merupakan penjumlahan data hasil rekapitulasi penghitungan surat suara dari 29 kabupaten kota se-Papua.
Acara pleno ini dihadiri Kapolda Papua, Irjen Pol Boy Rafli Amar dan Calon Wakil Gubernur nomor urut 1, Klemen Tinal.*