WARTAPLUS - Kabar transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus kian heboh. Terakhir, sang mega bintang disebut-sebut akan merampungkan kepindahanya ke tim asal Turin pada Sabtu akhir pekan ini.
Lepas dari itu, masih banyak kalangan tidak yakin dengan kebenaran rumor tersebut. Yang dianggap menjadi sandungan besar bagi Juventus untuk memboyong CR7 adalah masalah finansial.
Dana besar harus dikeluarkan buat tebusan serta gaji. Untuk transfer saja Juventus diyakini harus membayar tidak kurang dari 100 juta euro. Lalu gaji, secara kotor mereka dipercaya harus menyediakan 60 juta euro per tahun.
Tapi perlahan mulai terkuak kalau Juventus tidak sedang bermimpi mendatangkan Ronaldo. Urusan uang sepatutnya bukan menjadi kendala karena sudah ada hitung-hitungan nyata.
Nama besar serta basis fans yang dimiliki Ronaldo adalah jaminan bagi Juventus. Mereka tidak merasa rugi menggelontorkan banyak uang karena penghasilan yang akan didapat juga setimpal.
Bahkan, laporan Football Italia, belum bergabung saja, Ronaldo sudah menghasilkan sekitar 160 juta euro. Angka itu berasal dari saham Juventus yang meroket di pasar modal dalam tiga hari terakhir sejak isu kedatangan Ronaldo bergulir.
Persentase kenaikan nilai saham Juventus diperkirakan mencapai 22 persen. Modal saham mereka bergerak dari sebelumnya 665 juta euro, sekarang menjadi 825 juta euro.