Menyelesaikan Konflik

Perang Suku Hanya Menimbulkan Korban Jiwa

Penjabat Bupati Nduga Elai Giban/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com - Penjabat Bupati Nduga Elai Giban, hadir langsung di lokasi pertikaian perang suku Nduga dan Lani, Selasa (1/10/2024).

Penjabat Bupati Nduga meminta kepada masyarakat Nduga untuk segera hentikan dan selesaikan persoalan perang suku ini, dan meminta pihak keamanan untuk memproses oknum-oknum sesuai hukum yang berlaku.

"kita harus menjaga kedamaian demi keselamatan masyarakat yang jumlahnya sudah minim. Dalam video berdurasi 3 menit”, katanya.

Pertikaian antara Suku Nduga dan Lani telah menjadi isu yang mengganggu stabilitas dan keamanan di Kabupaten Nduga.

Elai Giban juga menyampaikan keprihatinan yang mendalam terhadap korban yang diakibatkan oleh konflik ini.

Upaya tersebut menunjukkan keseriusan pemerintah dalam menangani situasi yang rumit ini. Hal ini disampaikan kepada masyarakat Nduga untuk segera menghentikan pertempuran dan menyelesaikan konflik dengan cara yang damai.

Perang suku tidak ada manfaatnya dan hanya menimbulkan korban jiwa di antara dua belah pihak,oleh sebab itu kita semua harus menahan diri untuk papua lebih baik. *