TP-PKK Papua Salurkan Bantuan ke Kabupaten Kepulauan Yapen, Waropen dan Supiori

Penyerahan bantuan dari Pj Ketua TP-PKK Papua, Linda Onibala kepada perwakilan PKK salah satu Kabupaten/istimewa

BIAK, wartaplus.com - Tim Penggerak (TP) PKK Papua menyalurkan bantuan ke tiga kabupaten yaitu Kepulauan Yapen, Waropen dan Supiori. Bantuan tersebut berupa paket alat antropometri, pemberian makanan tambahan dan bibit sayuran.

Penyaluran bantuan dilakukan dalam kunjungan kerja Penjabat Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun pada 27 hingga 28 Juni 2024.

Gubernur Ridwan didampingi Pj Sekda Papua dan jajaran, para Kepala OPD dan Pj. Ketua TP PKK Papua.

Pj. Ketua TP PKK Papua, Linda Onibala mengatakan, pihaknya sebagai mitra pemerintah terus mendukung program prioritas pemerintah.

“Seperti menurunkan angka stunting, inflasi dan membantu menurunkan angka kemiskinan ekstrim,” ucapnya di Biak, Jumat (28/06/2024).

Ia menerangkan, salah satu program PKK Papua yakni melakukan penanaman cabai di daerah-daerah. Program tersebut telah dimulai sejak 2023 lalu dan berlangsung sampai saat ini.

“Seluruh kader PKK di daerah melakukan penanam cabai. Program ini terbukti mampu mengendalikan inflasi di daerah yang umumnya dipengaruhi harga cabai,” kata Linda.

Di samping itu, lanjut Linda, kader PKK juga terlibat aktif dalam program imunisasi polio. Upaya kader PKK di daerah telah membantu meningkatkan cakupan imunisasi polio.

“Contohnya di Kabupaten Waropen saat ini tersisa 900 anak saja, sementara Supiori masih sekitar 2.000 lebih. Jadi kader PKK ini juga bergerak di kampung-kampung mendorong warga membawa anaknya untuk menerima tetes manis polio,” terangnya.

Linda berharap dengan kunjungan kerja Pj Gubernur Papua dan jajaran memberikan dampak positif bagi daerah.

“Termasuk menambah semangat kader PKK dalam melaksanakan tugas yang merupakan ujung tombak pelaksana program pemerintah,” harapnya.**