Babinsa Pos Ramil 1714-06 Bagikan Lampu Solar Cell Kepada Warga Tingginambut

Babinsa Serda Steven menyerahkan satu unit lampu solar cell kepada keluarga Palang Wanimbo di Distrik Tingginambut, Puncak Jaya/Pendim1714

MULIA, wartaplus.com - Koramil 1714-01/ilu menyerahkan 1 Unit Lampu Jalan Tenaga Surya kepada keluarga Palang Wanimbo, warga Kampung Papua, Distrik Tingginambut, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah.

Satu unit lampu jalan diserahkan langsung oleh Babinsa Serda Steven kepada Palang Wanimbo di halaman rumahnya, yang  kemudian dilanjutkan dengan pemasangan di depan rumah.

"Terima kasih bapak Babinsa atas pemberian dan pemasangan lampu ini, kami senang dengan adanya lampu cell klo malam tidak gelap, dan anak-anak bisa bermain di sekitar sini," ucap Palang Wanimbo.

Sementara itu, Babinsa Serta Steven mengatakan, penyerahan lampu jalan kepada keluarga Palang Wanimbo karena, karena area jalan depan rumahnya kalau malam sangat gelap.

"Kami memilih rumah keluarga Palang Wanimbo karena kalau malam disitu gelap minim penerangan, sehingga dengan adanya lampu cell ini setidaknya bisa menambah penerangan dan juga kadang klo malam banyak anak-anak sini bermain," kata Babinsa Steven.

Dandim 1714/PJ Letkol Inf Irawan Setya Kusuma mengatakan, pemberian Lampu solar Cell tenaga surya ini, sebagai bentuk kepedulian dari Pos Ramil 1714-06/Tinggi Nambut, kepada masyarakat sekitar.

"Kebetulan kita dapat dukungan kemaren dari Kemensos, sebagian kita pasang di Markas Kodim sebagian kita bagikan kepada masyarakat yg membutuhkan, semoga bisa membantu warga," kata Dandim.(rilis)