Ribka Haluk Dilantik Sebagai Sekda Definitif dan Lanjutkan Tugas Sebagai Pj Gubernur Papua Tengah

Pengambilan sumpah jabatan Penjabat Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk dan Penjabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo/Istimewa

JAKARTA, wartaplus.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melantik Penjabat Gubernur Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk sebagai Sekda definitive Provinsi Papua Tengah.

Selain itu Ribka juga kembali diberikan kepercayaan untuk melanjutkan tugas sebagai Penjabat Gubernur Papua Tengah untuk masa jabatan satu tahun kedepan.

Selain melantik Ribka Haluk, Mendagri juga melantik Prof. Dr. Ir. Apolo Safanpo sebagai Sekda Definitif Provinsi Papua Selatan sekaligus menerima SK Penjabat Gubernur Papua Selatan.

Keduanya dilantik di Ruang Sasana Bhakti Praja, Gedung C Lantai 3 Kementerian Dalam Negeri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat Jumat (10/11) pagi.

Penjabat Gubernur Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk menyampaikan terima kasih kepada Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo dan Mentri Dalam Negri RI, Prof. Drs. Tito Karnavian yang telah memberikannya kepercayaan sebagai Sekda Depenitif Provinsi Papua Tengah dan juga kembali memberikannya kepercayaan untuk menjadi Penjabat Gubernur Papua Tengah.

"Sebagai Perempuan Papua tentu saya merasa bahagia dan bangga atas kepercayaan yang diberikan negara kepada kami. Ini adalah tanggungjawab yang besar yang tentunya akan kami tunaikan secara maksimal,” katanya dalam siaran pers yang diterima wartaplus.com Jumat siang.

Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa yang diberikan masyarakat kepadanya selama kurang lebih satu tahun memimpin Papua Tengah.

Tak lupa ia menyampaikan terima kasih kepada 8 kepala daerah di Provinsi Papua Tengah yang selama ini mendukung dan bekerja sama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Tak lupa kepada seluruh jajaran Kepala SKPD dan staf serta Forkompimda yang selama ini telah bekerja keras dalam membangun Papua Tengah sejak menjadi Daerah Otonomi Daerah (DOB) saya ucapkan terima kasih dan saya berharap kekompakan yang selama ini telah terbangun terus kita tingkatkan,” tuturnya.



Ribka Haluk menegaskan, suksesi pemilu menjadi agenda kedepan yang akan dilaksanakan. Ia akan memastikan agenda penyelenggaraan pemilu dilaksanakan tepat waktu.

Tak hanya itu, ia memastikan akan memeberikan dukungan kepada penyelenggara pemilu yakni kepada KPU dan Bawaslu untuk pelaksanaan Pemilu di Papua Tengah.

" Saya akan merangkul semua lapisan masyarakat untuk kita bersama-sama mensukseskan Pemilu dan Pemilukada di Provinsi Papua Tengah,” ujarnya.

Lebih lanjut kata Ribka, dirinya akan segera mengevaluasi 12 program kerja prioritas yang telah dibuatnya. Dimana dari 12 program kerja itu masih ada yang belum terlaksana serta perlu ditingkatkan untuk memaksimalkan peran pemerintah pada umumnya untuk dapat menjamin terwujudnya pelayanan publik.

" Khusus program penanganan inflasi, pengentasan pengangguran, stunting dan kemiskinan serta kemiskinan ekstrim masih menjadi fokus utama kami. Saat ini telah terbentuk Satgas dan programnya telah berjalan, sehingga kedepan saya akan minta semua perangkat kerja untuk bekerja keras agar inflasi, pengangguran, stunting dan kemiskinan serta kemiskinan ekstrim ini bis akita tuntaskan bersama,” terangnya.

Ia menambahkan tentunya program lainnya seperti infrastruktur yakni menyiapkan perkantoran pemerintah dan fasilitas public lainnya akan menjadi perhatian bersama termasuk menyiapkan Lembaga seperti DPR Papua Tengah, MRP Papua Tengah yang masih ada yang belum dilantik serta memberikan perhatian kepada kelembagaan agama.

“ Terakhir saya berharap dukungan terhadap “Mama” terus diberikan oleh seluruh perangkat perangkat daerah dan lapisan masyarakat. Sebab selain kuasa dari Tuhan, tentu kekuatan saya dalam menjalankan pemerintahan berasal dari seluruh ASN dan dukungan masyarakat,” tandasnya.(Rilis)