BIAK, wartaplus.com – Dewan Pimpinan Nasional Partai Gelora Indonesia optimistis lolos ambang batas parlemen atau parliamentary threshold sebesar 4 persen pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Penegasan ini kembali disampaikan Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPN Partai Gelora Indonesia, Gungun Gunawan disela-sela acara Konsolidasi Pemenangan Pileg dan Pilpres Partai Gelora Papua Wilayah adat Saireri di Biak, Jumat (28/10).
"Target kami pada pemilu 2024 yang akan datang adalah lolos threshold empat persen, Insya Allah di pemilu 2024," yakinnya.
Parliamentary threshold merupakan syarat minimal persentase perolehan suara partai politik dari total suara sah untuk penentuan jumlah perolehan kursi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Dengan demikian, lanjut dia, partai bisa bekerja keras guna memenuhi target ambang batas dan kadernya memiliki kursi di DPR.
Pria yang juga menjabat Direktur Akademi Manusia (AMI) Partai Gelora Indonesia, membakar semangat kader untuk tetap semangat dalam kerja-kerja partai secara terstruktur dan terintegrasi.
"Oleh sebab itu pentingnya konsolidasi yang dilakukan oleh Partai Gelora Indonesia di Papua, adalah merupakan pentinya menggemakan Partai Gelora di Saireri secara khusus maupun Papua secara umum," tegasnya.
Pileg Pertama
Dikatakan, pada pileg tahun 2024, merupakan pileg pertama bagi partai Gelora setelah kehadiran partai besutan Anis Matta ini 4 tahun lalu.
“Pileg pertama tentu kita harapkan bisa meraih ambang batas parlemen sebesar 4 persen, dan Ketua Umum kami, pak Anis Matta selalu berpesan kepada Ketua DPW, Ketua DPD untuk secara konsisten melakukan konsolidasi hingga ke masyarakat,” bebernya.
Lanjut Coach Gunawan, sapaan akrabnya, DPN Partai Gelora selain berkomitmen untuk menghadirkan kursi di DPR RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten/Kota, pihaknya juga secara konsisten untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres tahun 2024.
”Kerja-kerja Pilpres ini menjadi tanggungjawab kita semua yang berada di Koalisi Indonesia Maju, sehingga besar harapan kami, untuk bagaimana kita bisa bersinergi untuk memenangkan Prabowo sebagai Presiden RI tahun 2024,” jelasnya.
Totalitas Para Bacaleg
Pada kesempatan yang sama, Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Papua, Dr. Muhamad Yamin Noch,SE,M.SA mengharapkan totalitas dari para Bacaleg untuk memenangkan pemilu tahun 2024 di setiap tingkatan.
”Jadi bapak/ibu para caleg tentu kita mengharapkan totalitas untuk memenangkan pertarungan, setiap caleg baik caleg pusat maupun caleg provinsi wajib untuk berkoordinasi dengan Caleg DPRD, sehingga kerja-kerja kita ini riil dan konsisten,”tegasnya.
Pria asal Maluku Utara yang lahir besar Papua ini tentu berkomitmen memperjuangkan aspirasi masyarakat Papua melalui Partai Gelora, oleh sebab itu dirinya mengharapkan para caleg untuk turun ke masyarakat, sehingga sinergitas kerja-kerja caleg ini bisa menghasilkan kursi di berbagai tingkatan pemilihan.
“Wajib hukumnya caleg untuk mensosialisasikan partai gelora dan bagaimana memastikan soliditas pemilihan sehingga pemilih secara konsisten memilih caleg DPRD, caleg DPRP maupun Caleg DPR RI secara linear,” tegasnya
”Mari kita semua berjuang untuk rakyat melalui partai Gelora,” ajaknya.
Sementara itu, Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap, SSi,M.Pd dalam sambutan yang dibacakan oleh Kepala Kesbangpol Biak Numfor, Yeremias Rumbiak,S.Sos,M.Si mengharapkan kepada Partai Gelora Indonesia untuk memberikan pendidikan politik yang baik serta menjadi mitra strategis bagi pemerintah daerah.
“Kami mengharapkan partai Gelora Indonesia bisa berkotribusi dalam mendukung pemerintah daerah dalam mewujudkan Biak Numfor yang Religius, Berkarakter dan Berbudaya,” harapnya.(Rilis)