Kodim Jayawijaya Back Up Polres Amankan Kedatangan Penjabat Gubernur Papua Pegunungan

Dandim 1702/JYW Letkol Cpn Athenius Murip saat memberikan arahan dalam apel siaga pengamanan/dok:Penrem172

WAMENA, wartaplus.com - Kodim 1702/JWY menurunkan 100 personil mengikuti apel gabungan dalam rangka mengantisipasi dan persiapan pengamanan penyambutan Penjabat Gubernur dan Penjabat Sekda Provinsi Papua Pegunungan, bertempat di lapangan apel Polres Jayawijaya, Selasa (22/11/2022)

Apel gabungan diikuti sebanyak 350 personil gabungan se garnizun Kabupaten Jayawijaya.

Kapolres Jayawijaya AKBP Hesman Napitupulu dalam arahannya saat memimpin apel menyatakan, sebagai aparat keamanan yang berada di Kabupaten Jayawijaya sudah seharusnya menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah ini.

"Kami beserta Bapak Dandim 1702/Jayawijaya sudah berkoordinasi bersama Para ketua-ketua LMA Untuk bekerjasama dengan masyarakat agar tidak dapat menimbukan situasi yang mencekam," ujar Kapolres.

"Khusus di lokasi Bakar batu tidak di perbolehkan ada yang membawa panah atau pun senjata tajam lainnya dan antisipasi jangan sampai ada orang mabuk yang berkeliaran di lokasi bakar batu," tegasnya.

Sementara itu, Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H menyampaikan agar seluruh prajurit yang hadir bertanggung jawab atas keamanan pada saat acara penyambutan.

"Kita adalah alat Negara maka jaga harta dan martabat kita, itu adalah cermin bagi bangsa. Untuk itu sinergitas TNI-Polri harus selalu di jaga dan tetap kompak kepada seluruh anggota agar di pedomani, amankan Personil materil tiap prajurit pada saat bertugas dilapangan," tuturnya.**