JAKARTA, wartaplus.com – Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Cpn Athenius Murip S.H.,M.H. menghadiri peresmian dan pelantikan tiga Penjabat Gubernur Daerah Otonomi Baru (DOB) Papua di Jakarta, Jumat (11/11).
Peresmian dan pelantikan oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) berlangsung di Lapangan Plaza Gedung A Kantor Pusat Kementerian Dalam Negeri.
Tiga Penjabat Gubernur yang dilantik yaitu Penjabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo, Penjabat Gubernur Papua Pegunungan Nikolaus Kondomo, dan Penjabat Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk.
Kepada wartawan Dandim Athenius menyatakan, pembentukan 3 Daerah Otonomi Baru di Provinsi Papua yakni papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Pegunungan akan mempercepat pembangunan di daerah tersebut.
Ia mencontohkan seperti Provinsi Papua Barat yang terus maju dan berkembang hingga saat ini.
“Pembentukan Provinsi baru di Papua ini dapat mempercepat pembangunan yang berimbas juga pada kemajuan daerah sehingga meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujarnya.
Athenius yang juga Putra Asli Papua Pegunungan tersebut berharap dengan diresmikannya provinsi baru ini, maka percepatan pembangunan bisa segera dilaksanakan.Sebab hal tersebut merupakan harapan dari seluruh masyarakat di Tanah Papua.
“Kita semua ingin agar pembangunan segera dilaksanakan sehingga Papua akan sama seperti daerah lainnya di Indonesia,” ujarnya.
Untuk diketahui, ketiga Penjabat yang dilantik berasal dari birokrasi, akademisi, dan aparat penegak hukum.
Apolo Safanpo merupakan Rektor Universitas Cendrawasih Papua, Nikolaus Kondomo merupakan Kepala Kejaksaan Tinggi Papua, sementara Ribka Haluk sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Papua.**