Jumlah Layar Bioskop yang Tersebar di Indonesia

Net

WARTAPLUS - Jaringan bioskop Cinema 21, akhirnya genap menancapkan layar keseribunya. Pada hari ini, Jumat 18 Mei 2018, Kota Makassar, tepatnya di Nipah Mal, menjadi saksi pencapaian jumlah 1.000 layar bioskop Cinema 21.

Dengan beroperasinya bisokop Cinema XXI di Makassar ini, jumlah layar bioskop Cinema 21 menjadi sebanyak 1.003 layar.

Menurut data dari Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI), perkembangan jumlah bioskop di Indonesia menunjukkan tren yang positif. Sampai dengan hari ini, jumlah bioskop di seluruh Indonesia telah mencapai 305 bioskop dengan 1.641 layar (termasuk, 1.003 layar milik Cinema 21).

Pemerintah, memang sedang meningkatkan jumlah layar bioskop di berbagai daerah sebagai bentuk dukungan bagi perfilman Indonesia.

“Dengan 1.003 layar yang tersebar di 43 kabupaten dan kota, kami memastikan bahwa standar kualitas pelayanan dan kenyamanan yang diberikan akan selalu sama dan terjaga di seluruh lokasi bioskop kami.” ungkap CEO Cinema 21, Hans Gunadi.

Kemudian, Catherine Keng selaku Corporate Communication Cinema 21 mengklaim, harga tiket di Cinema 21 lebih murah dari harga tiket di bioskop luar negeri.

“Harga tiket kami sangat terjangkau dibanding harga tiket bioskop di luar negeri, malah hampir setengahnya," katanya dalam siaran pers yang diterima hari ini.