JAYAPURA, wartaplus.com - Melalui momen peringatan Hari Guru Nasional yang jatuh pada hari ini, 25 November 2021, Pemerintah Provinsi Papua memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik (guru), yang telah mendedikasikan dirinya demi mencerdaskan anak bangsa di bumi cenderawasih.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Papua, Jerry Yudianto kepada wartawan di Jayapura menuturkan, berkat jasa para guru yang mengajar dan memberikan ilmu pengetahuan, sehingga sumber daya manusia di tanah Papua bisa tumbuh.
"Tentunya pendidikan ini salah satu bagian terbesar dari rencana strategis pemerintah Papua, dan juga visi misi Gubernur Papua, terlihat dari alokasi anggaran yang disediakan untuk sektor pendidikan yang cukup besar," kata Jerry.
Sehingga, lanjut ia, dengan momentum peringatan hari Guru Nasional ini diharapkan para guru sebagai tenaga pendidik bisa lebih semangat dalam memberikan pengajaran, bimbingan kepada para anak didiknya yang notebene adalah generasi emas Papua.
"Terutama untuk para guru yang mengabdi di pedalaman Papua, mereka juga harus semangat dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang besar, demi menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas yang kelak bisa berkontribusi dalam pembangunan kesejahteraan masyarakat di tanah Papua," harap Jerry.**