JAYAPURA,wartaplus.com – Pertandingan Menembak Peparnas XVI Papua 2021 berjalan aman dan lancar, Rabu (10/11/2021) yang berlangsung di Arena Menembak Stadion Utama Lukas Enembe. Pengamanan dilakukan personel gabungan TNI-Polri.
Ipda I Wayan Wijaya selaku Ka Pam Obyek Venue dalam kesempatannya mengatakan, pengamanan cabor menembak dengan jumlah personel sebanyak 35 orang personel gabungan TNI dan Polri.
Cabor menembak indoor tidak ada penonton, yang ada di dalam merupakan para official, atlet dan para pendamping. “ Dan kami menghimbau untuk tetap menerapkan protokol Kesehatan di dalam ruangan. Kami juga sudah siapkan tempat duduk dengan jarak sesuai standar protokol kesehatan agar peserta bisa duduk teratur,”ujarnya.
Ka Pam Obyek Venue juga menambahkan bahwa untuk pertandingan cabor menembak hari ini berjalan dengan baik dan sitkamtibmas di sekitar venue terpantau aman dan kondusif selama pertandingan berlangsung.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk ikut bersama-sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga sepanjang pelaksanaan Peparnas XVI Papua 2021 ini dapat berjalan aman, tertib dan lancer,”ujarnya.*