Program Kasuari, Binmas Noken Tinjau Ternak Babi Binaan Di Kampung Honelama Dua

Personel Binmas Noken Polres Jayawijaya meninjau peternakan Babi/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com – Personel Binmas Noken Polres Jayawijaya meninjau peternakan Babi milik Bapak Sakur Wantik yang berada di Kampung Honelama Dua Distrik Wamena Kabupaten Jayawijaya, Selasa (14/9/2021). Dalam kunjungan tersebut personel Binmas Noken mengecek kondisi perkembangan kesehatan hewan ternak babi serta kebersihan kandang.

Kasat Binmas Polres Jayawijaya AKP Harbani Paruki, S.Sos, M.Ap dalam kesempatannya mengatakan Binmas Noken sangat mendukung Bapak Sakur Wantik dan keluarga dibidang peternakan. “Ini dengan harapan ternak Babi yang sudah diserahkan kepada keluarga dapat mengembangkan bibit babi tersebut dengan baik. Sehingga menjadi lebih banyak dan bisa di jual untuk  keperluan dalam rumah tangga, membiayai  anak sekolah sehingga anak-anak bisa melanjutkan kuliah sampai selesai,”ujarnya.

“Kami juga memberikan imbauan Kamtibmas kepada Keluarga Bapak Sakur Wenda agar hubungan yang baik selama ini tetap di pertahakan dalam hal membantu pihak TNI-Polri dalam menjaga situasi keamanan di Kampung dan di Kabupaten Jayawijaya umumnya,”ujarnya.