Pemprov Papua dan KAPP Kerjasama Perkuat Ekonomi Daerah

Ketua Umum KAPP Pusat, Merry Yoweni menyerahkan pernyataan sikap kepada Gubernur Papua dalam parade kebangkitan ekonomi/istimewa

JAYAPURA, - Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Kamar Adat Pengusaha Papua (KAPP) akan bekerja sama menggerakkan geliat usaha kecil dan menengah dalam rangka menggerakkan ekonomi riil daerah.
 

Gubernur Papua Lukas Enembe, di Jayapura, Selasa, berharap penguatan ekonomi di tingkat lokal atau kampung, akan memperkuat fundamental ekonomi daerah.
 

"Khususnya masyarakat di kampung akan semakin kuat daya tahannya terhadap globalisasi seperti implementasi masyarakat ekonomi ASEAN
2016 nanti," katanya.
 

Menurut Lukas, Pemprov Papua tetap memprioritaskan kebijakan pembangunan ekonomi dalam mewujudkan kemandirian masyarakat khusus
Orang Asli Papua (OAP).
 

"Tujuannya, agar OAP dapat bersaing menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2016 sehingga pihaknya juga telah melakukan upaya dan terobosan melalui Program pemberdayaan ekonomi masyarakat, yang terfokus pada pengwilayahan komoditas berbasis lima kawasan pembangunan, integrasi
tanam, petik, olah serta jual serta Prospek," ujar Gubernur Lukas
 

Dia menuturkan untuk 2016 juga telah diprioritaskan penguatan ekonomi masyarakat kampung berbasis komoditas unggulan masing-masing kampung melalui pendampingan dan fasilitasi masyarakat dalam peningkatan produksi.

"Supaya bisa meningkatkan nilai tambah dengan produk-produk olahan skala industri rumah tangga, penguatan kemampuan usaha dalam berusaha
serta memfasilitasi pasar untuk hasil produksi dan industri komoditasnya," jelasnya.
 

Dia menambahkan, pihaknya juga telah mencanangkan fokus pembangunan di 2016 akan diarahkan untuk sebesar-besarnya berdampak pada peningkatan kualitas hidup masyarakat Papua khususnya OAP.*