MANOKWARI,wartaplus.com- Panitia seleksi (Pansel) calon anggota DPR Papua Barat yang diangkat melalui jalur mekanisme dan pengangkatan periode 2019-2025 akan di-pleno pada hari ini, Minggu (5/7) ditunda.
Penetapan nama-nama calon anggota DPR otsus berdasarkan jadwal seleksi yang sudah ditetapkan, namun dikarenakan salah satu anggota pansel masih berada di Jakarta, sehingga sedianya agenda pleno pada Minggu, 5 Juli ditunda sembari menunggu kedatangan Hermus Indou tiba di Manokwari.
Sebelumnya, Ketua Pansel Frengki Umpain mengatakan, pleno calon anggota DPR Papua Barat jalur Otsus menunggu rekapitulasi nilai dari masing-masing anggota pansel.
"Kita sedang menunggu rekap nilai dari setiap anggota pansel, sehingga setelah semua sudah masuk untuk di rekap, maka kita akan nilai bersama, selanjutnya dibawa dalam pleno pansel," kata Umpain kepada wartaplus.com, .
Selanjutnya pada Selasa, 7 Juli 2020 hasil seleksi anggota DPR otsus akan disampaikan kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) melalui Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan dan disaksikan oleh Forkopimda Papua Barat.
Terkait nama-nama yang lolos seleksi, tentu masih dirahasiakan, sebab penentu nama- nama calon anggota DPR otsus periode 2019-2025 merupakan kewenangan dari Gubernur Papua Barat.*