JAYAPURA,wartaplus.com - Polda Papua menggelar apel konsolidasi siaga operasi Aman Nusa Matoa tahap III yang dipimpin oleh Karo Ops, Kombes Pol Gatot Hariwibowo SIK, bertempat di Taman Imbi Jayapura, Senin (15/6).
Dalam apel itu, Karo Ops mengatakan bahwa terkait dengan akan adanya mimbar bebas atau terbuka di Kampus USTJ yang dilakukan oleh mahasiswa, kegiatan tersebut harus dilakukan pengawasan baik itu patroli maupun kegiatan swiping.
"Terkait dengan covid-19 untuk pengamanan sekat sudah berakhir pada tanggal 12 Juni kemarin, namun akan di ganti dengan kegiatan patroli maupun kegiatan lainnya," ujar Karo Ops.
Ia menambahkan, pihaknya akan siap mem-backup Polres Jayapura Kota jika kekurangan personil di lapangan. Karena jelasnya, kegiatan operasi Aman Nusa Matoa bersifat fleksibel. Ia mengimbau agar personilnya menjalankan tugas dengan aman dan tertib dan tidak terprovokasi. "Yang terakhir, tidak boleh melakukan tindakan yang berlebih, baik itu menggunakan kekerasan fisik ataupun ucapan kata-kata yang kotor," pungkasnya.*